Lebak Cawene adalah Black Hole
Setiap roh manusia ataupun siluman yang atas permintaan mereka atau atas kemauan sendiri dari Ratu Adil untuk disempurnakan maka mereka diruwat.
Ketika diruwat terjadi proses perubahan bentuk dari bentuk asli berubah menjadi serpihan-serpihan putih mirip buah kapuk yang pecah dan berhamburan tertiup angin.
Hasil dari ruwatan, serpihan putih ini bergerak bersamaan menuju satu titik tertentu dan otomatis terjadi 2 (dua) kemungkinan yaitu menuju ke langit atau tersedot ke Lebak Cawene.
Jika menuju ke langit maka tidak akan terjadi reinkarnasi pada mereka. Telah tuntas dan sempurna melaksanakan tugas kewajibannya.
Dan jika tersedot ke Lebak Cawene maka mereka hidup kembali entah berapa tahun kemudian untuk menyempurnakan kewajiban tugas dan pengabdiaannya sebagai makhluk Tuhan.